BANJARMASIN – Badan jalan di Desa Alalak Berangas Barito Kuala alami kerusakan cukup parah akibat dampak pembangunan Jembatan Sei Alalak 1 beberapa waktu lalu.
Melihat adanya kerusakan jalan tersebut, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalsel, Rosehan Noor Bahri angkat bicara.
“Pembangunan jembatan sudah selesai dan mereka pun berterima kasih. Tapi tolong jalan alalak berangas diperbaiki karena waktu pembangunan jadi perlintasan truk,” ucapnya saat dihubungi via telepon, Jumat (7/1) sore.
Pembangunan jembatan Sei Alalak ini sebut Rosehan, hendaknya berimbang dengan jalan yang berada di sekitarnya. Agar juga dapat dirasakan masyarakat manfaat dari keberadaan jembatan megah tersebut.
“Masyarakat harus merasakan dampak dari pembangunan jembatan Sei Alalak ini. Harus berimbang dengan Jalan disekitarnya,” kata Mantan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan itu.
Tidak hanya itu masyarakat sekitar juga meminta adanya perbaikan jalan penunjang seperti di Alalak Berangas.
“Minta perimbangan yang baik, jalan Kayutangi baik dan jalan lainnya harus baik juga dong,” ujar Rosehan.
Dengan adanya keluhan dari masyarakat yang disampaikan, jadi atensi khusus dirinya bersama anggota DPRD Kalsel lainnya untuk memperjuangkan agar dapat diperbaiki pemerintah daerah.
“Sudah saya sampaikan kepada salah satu anggota DPRD Dapil Batola turut antusias memperjuangkan keluhan masyarakat yang ada disana,” tutupnya.
(PUT/ADI)