POLRES Banjar Polda Kalsel melalui Satuan Samapta, yang dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Banjar Polda Kalsel AKP Muhammad Alhamidie, melaksanakan kegiatan penanganan warga terdampak banjir di Desa Teluk Selong Ulu, Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar.
Banjir yang melanda desa tersebut telah merendam 280 rumah warga, dengan total 375 kepala keluarga (KK) atau 1.175 jiwa terdampak.
Ketinggian air bervariasi antara 30 cm hingga 90 cm, dan kondisi air telah masuk ke pemukiman warga.
Penanganan dilakukan secara sinergis, dengan fokus pada pendataan warga terdampak, distribusi bantuan, dan pemantauan kondisi air.
Meski air mulai merendam rumah warga, situasi di lapangan dilaporkan masih kondusif.
Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat melalui Kasat Samapta mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dan berbagai instansi terkait terhadap masyarakat yang terdampak banjir.
“Langkah antisipasi dan bantuan terus dilakukan guna mencegah dampak lebih lanjut serta memastikan keselamatan warga,” ujarnya.
(Andi)