BANJARMASIN – Sejumlah pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Kalimantan Selatan periode 2021-2026 resmi dikukuhkan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kalsel Syafrizal ZA, di gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin.
Rabu (11/8).
Pengukuhan itu dilakukan sesuai Surat Keputusan Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia. Perihal susunan dan personalia Pengurus Dewan Pimpinan Majelis Ulama,Nomor Kep-796/DP-MUV/IV/2021.
Pj Gubernur Kalsel Syafrizal ZA menjelaskan, kegiatan pengukuhan dilaksanakan secara terbatas, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
“MUI minta 150 orang tapi yang saya setujui hanya 30. Sebelum masuk mereka wajib Rapidtest Antigen,” ungkapnya.
Syafrizal pun berharap agar pengurus MUI yang baru, bisa menjalankan tugas sesuai dengan fungsinya.
“Salah satu fungsi MUI adalah penyampai kepada umat terkait kebijakan pemerintah, atau penyampai aspirasi umat kepada pemerintah,” pesannya.
Dikatakan Syafrizal pemerintahan yang dikawal oleh Majelis Ulama, akan mudah mewujudkan akuntabilitas.
“Penjaga moral kita majelis ulama yang akrab dengan pemerintah tentu mudah menyampaikan aspirasi masyarakar,” ujarnya.
Adapun Masa Khidmat Kepengurusan MUI Kalsel periode 2021-2026 :
Dewan Pertimbangan
Ketua : Prof Dr H Kamrani Buseri, MA
Wakil Ketua : Prof Dr H Fahmi Arief, MA
Wakil Ketua: KH Tabrani Basri
Wakil Ketua: Drs H Tajuddin Noor, SH,MH
Wakil Ketua : KH Ahmad Supian
Wakil Ketua : Dr H Noor Fahmi, MM
Wakil Ketua : Habib Qodir Ba’gil
Wakil Ketua : KH Syakerani Naseri
Wakil Ketua :Dr KH Mirhan, AM. MAg
Wakil Ketua : KH Madian Mar’ie, Lc
Wakil Ketua : KH Abdussyukur Al Hamidy
Sekretaris (Ex Officio) : H Nasrullah, AR, S.Pd.I, SH,MH
Wakil sekretaris : H Ahmad Bughdadi
Wakil Sekretaris : Ahmad Sawiti, MAg
Wakil Sekretaris : Drs H Artoni Journa
Anggota Ormas Islam yang nama-namanya belum masuk dalam struktur
Dewan Pimpinan
Ketua Umum : KH Husin Naparin, Lc, MA
Wakil Ketua Umum : Prof Dr HA Hafiz Anshary, AZ, MA
Wakil Ketua Umum : Prof Dr H Mujiburrahman, MA
Wakil Ketua Umum: Prof Dr H Ridhani Fidzi, MPd
Ketua: KH. Abdussamad Sulaiman, Lc
Ketua: Drs HM Arsyad
Ketua: Dr H Sukarni, MAg
Ketua: Prof Dr H Asmaran, As.,MA
Ketua: Prof Dr H Hadin Muhjad, SH,MHum
Ketua: Dr Abrani Sulaiman,MSc
Ketua: Prof Dr Hj Masyithah Umar, M.Hum
Ketua: Drs H Irhamsyah Safari
Ketua: Drs H Bahran Noor Haira, MAg
Ketua: Dr H Akhmad Sagir, M.Ag
Ketua: Dra Hj Mariatul Nurhidayati Rahmah, SAg, MSi
Sekretaris Umum : H Nasrullah, AR, SPd.I, SH,MH
Sekretaris : Fathurrahman, SPd.I
Sekretaris :DrsMa’rup
Bendahara Umum : HG (P) Rusdi Effendi, AR
Bendahara : Drs H Hamidhan
Bendahara : Drs Syukeriansyah
Bendahara : H Anwar Hadimi
Bendahara : H Supiansyah, AR
(YDI/MMO)